
Apa itu OPoints?
Sejak Agustus 2024, OnlinePajak merilis program loyalty points Bernama OPoints. Ini adalah program loyalitas yang diperkenalkan oleh OnlinePajak sebagai bentuk apresiasi kepada penggunanya. Setiap kali pengguna melakukan transaksi di platform OnlinePajak, pengguna akan menerima OPoints yang bisa dikumpulkan dan ditukarkan dengan berbagai hadiah menarik, seperti gadget terbaru, voucher belanja, dan keuntungan finansial lainnya.
Nilai dari 1 OPoint setara dengan Rp1. Jadi jika pengguna berhasil mengumpulkan 2 juta OPoints, nilainya setara dengan Rp2 juta.
Untuk mendapatkan OPoints, pengguna dapat melakukan transaksi pembayaran invoice dan/atau pembayaran pajak melalui aplikasi OnlinePajak. Serta, ada beberapa tips lainnya untuk dapat mengumpulkan OPoints semaksimal mungkin.
Baca Juga: Baru! Program OnlinePajak Loyalty Points untuk Pengguna Setia OnlinePajak
Tips Mengumpulkan OPoints dari Pembayaran Pajak
Ketika melakukan pembayaran pajak, pengguna akan mendapatkan OPoints sebesar 0,2% dari nilai transaksi.
Sebagai contoh, pengguna melakukan pembayaran pajak dengan total Rp500 juta. Setelah pembayaran berhasil, pengguna akan mendapatkan OPoints senilai 0,2% dari Rp500 juta, yaitu 1 juta Opoints.
Selain dengan melakukan pembayaran pajak, ada beberapa tips untuk memaksimalkan pendapatan dan pengumpulan OPoints. Berikut adalah beberapa tips yang dapat Anda terapkan untuk meningkatkan pengumpulan OPoints Anda.
- Daftar Akun Baru
Jika Anda baru mengenal OnlinePajak, ada peluang besar untuk memulai dengan mendapatkan OPoints langsung setelah mendaftar. Pengguna baru yang menyelesaikan proses registrasi dapat memperoleh hingga 300.000 OPoints. Jadi, bagi Anda yang belum bergabung, ini saatnya untuk mendaftar dan menikmati bonus poin pertama Anda! Daftar sekarang dan selesaikan proses registrasinya.
- Memilih Metode Pembayaran yang Sesuai
Untuk meningkatkan jumlah OPoints yang diperoleh, pertimbangkan untuk menggunakan kartu kredit saat melakukan pembayaran. OnlinePajak memberikan reward tambahan berupa 0,05% OPoints dari total pembayaran pajak yang dilakukan dengan kartu kredit. Selain mempermudah transaksi, Anda juga bisa mengumpulkan poin lebih banyak.
- Undang Mitra Bisnis untuk Bergabung
Anda juga bisa meningkatkan pengumpulan OPoints dengan mengundang mitra bisnis Anda untuk menggunakan platform OnlinePajak. Selain mempermudah kerja sama dalam berbisnis, Anda akan mendapatkan poin tambahan setiap kali mitra bisnis yang diundang menyelesaikan transaksi.
- Ajak Tim Kerja Menggunakan OnlinePajak
OnlinePajak memungkinkan penggunaan multi-user, yang membuat kolaborasi antar tim menjadi lebih efisien. Jadi, undang rekan kerja untuk berkolaborasi mengelola pajak menggunakan OnlinePajak dan dapatkan OPoints tambahan.
- Rutin Membayar Pajak
Membayar pajak merupakan transaksi rutin yang dilakukan oleh usaha. Usahakan untuk melaksanakannya secara rutin untuk dapat mengumpulkan OPoints sebanyak-banyaknya.
Dengan menerapkan tips ini, Anda bisa memaksimalkan perolehan OPoints dari pembayaran pajak. Semakin banyak transaksi yang Anda lakukan di OnlinePajak, semakin besar poin yang bisa Anda kumpulkan untuk ditukarkan dengan beragam hadiah menarik.
Baca Juga: Cara Menukarkan Poin & Memeriksanya di OnlinePajak Loyalty Point
Selain keuntungan OPoints, menggunakan OnlinePajak juga memberikan berbagai kemudahan dalam mengelola pajak Anda, seperti:
- Efisiensi dalam Pengelolaan Pajak
OnlinePajak memungkinkan Anda untuk mengelola pajak perusahaan dalam 1 aplikasi saja. Mulai dari menerbitkan faktur pajak, menerbitkam bukti potong, mengumpulkan bukti potong, melaporkan pajak hingga menyetorkan pajak. Keseluruh layanan ini saling terintergasi sehingga dapat menjadikan proses bisnis lebih efisien, dan dapat mengoptimalkan pengelolaan pajak usaha.
- Meningkatkan Ketaatan dalam Membayar Pajak
Dengan adanya reward OPoints, Anda dapat mengoptimalkan transaksi pajak di OnlinePajak. Program loyalitas ini tidak hanya memberikan nilai tambah, tetapi juga mendorong ketaatan dalam pembayaran pajak usaha.
- Mendukung Performa Bisnis
Proses pembayaran pajak yang lebih efisien dapat membantu meningkatkan kelancaran operasional bisnis Anda. Dengan pengelolaan pajak yang terstruktur, perusahaan bisa fokus pada pengembangan bisnis tanpa harus khawatir soal administrasi perpajakan.
Jangan sampai melewatkan kesempatan untuk memanfaatkan program loyalitas OPoints dari OnlinePajak. Lakukan transaksi sekarang dan raih berbagai keuntungan, mulai dari reward menarik hingga kemudahan dalam pengelolaan pajak. Untuk informasi lebih lanjut mengenai OPoints atau fitur lain yang sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda, hubungi sales OnlinePajak sekarang.