Resources / Blog / Tips Ppn Efaktur

Kustomisasi Workflow Bisnis Anda dengan e-Faktur OnlinePajak

Kustomisasi workflow bisnis sesuai dengan kebutuhan Anda. Kirim invoice dan e-Faktur, undang lawan transaksi Anda untuk mendapatkan rekonsiliasi e-Faktur secara otomatis. Semuanya dapat dilakukan di OnlinePajak. Simak penjelasan selengkapnya dalam artikel di bawah ini!

Kustomisasi Workflow Bisnis Anda dengan e-Faktur OnlinePajak

Pengertian Kustomisasi 

Sebelum membahas lebih jauh tentang kustomisasi workflow, mari pahami terlebih dahulu tentang kustomisasi. Kustomisasi merupakan salah satu strategi yang bisa diadopsi oleh perusahaan dalam membedakan layanan mereka dengan memenuhi kebutuhan dan permintaan pelanggan. Dengan kata lain, kustomisasi adalah upaya untuk menyesuaikan apa yang perusahaan produksi dengan keinginan konsumen. 

Kustomisasi juga mengacu pada proses menawarkan produk atau jasa yang cocok dengan keinginan dan kebutuhan konsumen. Oleh karena itu, kustomisasi belakangan menjadi sangat populer ketimbang standarisasi karena memungkinkan konsumen menentukan layanan yang sesuai dengan keinginannya. 

Kustomisasi Workflow Mampu Meningkatkan Performa Bisnis

Berangkat dari penjelasan di atas, lahirlah inovasi yang mana Anda bisa melakukan transaksi bisnis hingga kewajiban perpajakan hanya dalam 1 platform terintegrasi. Tidak hanya itu, Anda pun dapat melakukan kustomisasi workflow menggunakan otomatisasi penuh sehingga Anda dapat mengotomatiskan proses bisnis di beberapa tim dan jasa. 

Aplikasi yang bisa Anda gunakan dengan keunggulan di atas adalah OnlinePajak. Di OnlinePajak, integrasi bisa dilakukan tanpa perlu instalasi sehingga pengguna dapat langsung mengaktifkannya. Bahkan, Anda dapat mengembangkan integrasi Anda sendiri melalui API (Application Programming Interface) OnlinePajak untuk menyesuaikan dan memenuhi kebutuhan Anda. 

Baca Juga: 10 Alasan Proses Bisnis Lebih Lancar dengan OnlinePajak

Selain itu, tidak ada lagi proses manual dan entri data yang berulang karena setiap transaksi dan invoice telah otomatis tersinkronisasi, sehingga tutup buku di akhir bulan dapat selesai hanya dengan waktu yang singkat. Dengan begitu, sinkronisasi detail transaksi dapat dilakukan dengan lancar. 

Lalu, bagaimana jika Anda tidak memiliki developer? Tenang! Anda dapat membuat workflow otomatis secara langsung dengan antarmuka. Rancang proses kerja Anda berdasarkan kebutuhan perusahaan, bukan berdasarkan batasan sistem. Baik untuk dokumen, persetujuan invoice, atau menarik data dan mengunggahnya ke beberapa sistem. Workflow OnlinePajak siap membantu Anda dengan akurat dan cepat. 

Workflow e-Faktur

Salah satu workflow yang bisa Anda lakukan di OnlinePajak adalah alur pembuatan dokumen persetujuan. Misalnya, tim pajak Anda membuat draft faktur di OnlinePajak, kemudian secara otomatis bisa mengirimkannya kepada supervisor pajak melalui Slack, Email, WhatsApp, atau Microsoft Teams untuk mendapatkan persetujuan. Bahkan, pembayaran pajak juga dapat diotomatisasi menggunakan workflow yang serupa.

Beragam konektor kami juga memungkinkan terlaksananya sinkronisasi dua arah antara transaksi dengan ERP (Enterprise Resource Planning) dan sistem akuntansi Anda. ERP sendiri merupakan model sistem informasi yang memungkinkan perusahaan atau organisasi dalam mengotomasi dan mengintegrasikan proses bisnis utamanya. 

Baca Juga: Format Import e-Faktur Pajak Keluaran

Sekilas Mengenal e-Faktur OnlinePajak

e-Faktur OnlinePajak merupakan layanan yang membantu wajib pajak terutama Pengusaha Kena Pajak (PKP) dalam mengelola faktur pajak elektroniknya. Mulai dari pembuatan, pembetulan, pembatalan, pembayaran, sampai pelaporannya. Anda bisa membuat e-Faktur baik untuk PPN masukan atau keluaran karena platform OnlinePajak berbasis cloud sehingga memungkinkan Anda untuk membuatnya secara individual atau massal. 

Kami merupakan mitra resmi Direktorat Jenderal Pajak yang menyediakan layanan e-Faktur terbaru yang sesuai dengan regulasi DJP terkini. Bersama kami, Anda dapat mengelola e-Faktur untuk beberapa perusahaan oleh banyak pengguna sekaligus. Sistem roles & permission OnlinePajak memungkinkan Anda berkolaborasi tingkat lanjut antara anggota tim Anda. Semua bisa Anda lakukan hanya dalam 1 platform terintegrasi dengan sekali klik!

Reading: Kustomisasi Workflow Bisnis Anda dengan e-Faktur OnlinePajak